Manfaat Cerita Inspiratif Bagi Kehidupan Manusia


 

Belajar untuk hidup dan hidup untuk belajar. Kedua ungkapan yang hampir mirip ini memiliki makna yang begitu dalam akan pentingnya belajar. Rasanya belajar tidak akan pernah berhenti sampai kapanpun. Berani belajar dari segala sesuatu, karena belajar dapat mengubah seseorang dari yang tidak bisa menjadi bisa, yang tidak tahu menjadi tahu.

Sobat, berbicara tentang belajar, ada 2 jenis belajar ya!! Pertama, belajar secara langsung. Jenis belajar yang pertama ini memiliki arti bahwa kita sebagai subyek “terlibat langsung” dengan obyek yang kita pelajari, misalnya belajar naik sepeda dan menulis. Sedangkan jenis belajar kedua adalah belajar secara tidak langsung. Artinya kita sebagai subyek “tidak terlibat langsung” dengan obyek yang kita pelajari, misalnya belajar melalui Cerita Inspiratif.

Sehubungan dengan contoh belajar tidak langsung di atas, cerita inspiratif tidak hanya diminati anak kecil saja lho sobat, ternyata orang dewasa pun masih suka mendegarkan cerita-cerita. Dengan cerita, kita bisa belajar pengalaman dan mengambil pelajaran dari kehidupan lampau. Dongeng atau cerita dapat mengasah imajinasi kita. Selain menambah imajinasi, cerita mempunyai banyak sekali manfaat. Penasaran apa saja manfaat cerita inspiratif bagi kehidupan kita? Yukk simak penjelasan di bawah ini:

Sumber Pelajaran
Sobat, cerita inspiratif tentunya penuh dengan pelajaran-pelajaran berharga yang bisa diambil kemudian diaplikasikan dalam kehidupan nyata. Pelajaran dalam cerita inspiratif mengajarkan kita untuk tidak terjatuh di lubang yang sama dan mendorong kita untuk hidup lebih baik dari sebelumnya. 

Mengubah Pola Pikir
Cerita sebagai media yang dapat menjelaskan kompleksitas suatu hal. Alur dan karakter dalam cerita dapat mempengaruhi pendengar atau pembaca. Hal ini tentunya dapat merubah pola pikir sebelum dan sesudah mengetahui isi cerita, bahkan dapat berdampak kepada kehidupan nyata.

Sumber Motivasi
Sobat, tahukah anda bahwa cerita inspiratif dapat menyentuh aspek rohani seseorang. Tersentuhnya aspek rohani akan berdampak pada perubahan sikap dan hasrat seseorang. Pendengar atau pembaca biasanya akan termotivasi sebagaimana pemeran yang diidolakan dalam cerita. Lalu, sudah berapa banyak motivasi positif dari cerita yang telah kita dapatkan?

Latihan Memecahkan Masalah
Karakter anak yang cenderung memiliki penasaran yang tinggi tidak bisa ditepis lagi. Bunda bisa mencoba menggunakan cerita-cerita inspiratif untuk meningkatkan rasa penasaran anak. Selain itu bunda dapat menceritakan isi cerita secara terpotong untuk melatih anak memecahkan isi cerita dengan tujuan memecahkan masalah. Tentunya, cerita akan menambah keakraban orang tua dan anak.

Kalau saya nih sobat, hati rasanya tentram kalau mendengarkan cerita inspiratif, apalagi kalau yang bercerita ibu saya. Ingat ya sobat, jangan malu untuk mendengarkan cerita-cerita inspiratif, karena semakin banyak cerita yang kita dapat, akan bertambah banyak pula pengalaman dan pengetahuan yang kita dapatkan. Semoga bermanfaat ^^

Tidak ada komentar untuk "Manfaat Cerita Inspiratif Bagi Kehidupan Manusia"